Abaikan Wacana Pengunduran Pemilu, Ayat Cahyadi: PKS Fokus di 2024

Ahad, 27 Februari 2022 | 22:57:37 WIB
Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau, Ayat Cahyadi. (Foto: cakaplah.com)

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM --Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau, Ayat Cahyadi tak mau berandai-andai jika nantinya Pemilihan Umum (Pemilu) akan diundur tahun 2027 mendatang.

Menurutnya, Pemilu akan tetap diselenggarakan di tahun 2024 sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Soal apakah Pemilu itu diundur itu kewenangan DPP PKS yang menjawab. Yang jelas kami di daerah masih berpatokan dengan hasil rapat Kemendagri dan KPU, jika Pemilu digelar tahun 2024. Jadi jangan berandai-andai dulu lah,” kata Ayat, Ahad (27/2/2022).

Untuk itu, meski wacana Pemilu yang telah digaungkan beberapa Ketua Umum Partai Politik telah terjadi, Ayat Cahyadi tetap akan fokus menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) di tahun 2024.

“Saat Rakerwil PKS akan fokuskan target di tahun 2024. Kita berharap seluruh wilayah di Riau, PKS bisa jadi pemenang seperti di Pekanbaru dan Bengkalis,” imbuhnya.

Masih dikatakan Ayat, untuk menyongsong Pemilu tahun 2024 mendatang, DPW PKS Provinsi Riau bahkan sudah melakukan pencalegan secara dini. Baik untuk tingkat DPR RI, DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota.

“Jadi kita melihat fakta yang ada saja. Kita fokus di 2024,” pungkasnya.

 

 

Sumber:  cakaplah.com

Terkini