GAWAT! SUDAH 5.011 Positif dan 117 Meninggal Akibat Corona di Pekanbaru

Ahad, 11 Oktober 2020 | 22:49:40 WIB

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -- Kasus penularan virus corona atau Covid-19 di Kota Pekanbaru saat ini semakin mengkhawatirkan, bahkan dinilai sudah tak terkendali lagi.

Sedihnya, nyaris saban hari terdapat penambahan kasus kematian akibat terinfeksi virus yang berasal dari kota Wuhan, China itu.

Berdasarkan data website corona.riau.go.id per Minggu, 11 Oktober 2020 hingga pukul 19.06 WIB, tercatat sudah 5.011 orang di 'Kota Bertuah' Pekanbaru yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Sedangkan jumlah total pasien positif yang meninggal dunia akibat virus corona di Pekanbaru telah mencapai 117 orang.

Sementara, ada sebanyak 1.631 orang isolasi mandiri, rawat di rumah sakit 654 orang, dan pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh 2.609 orang.

Sampai saat ini, Kota Pekanbaru merupakan penyumbang terbesar kasus positif dan kematian akibat corona yang ada di Provinsi Riau.***
 

Terkini