Dua Hektar Lahan Terbakar di Desa Cipang Kiri

Dua Hektar Lahan Terbakar di Desa Cipang Kiri
Petugas gabungan dari TNI, Polri, dan Masyarakat Peduli Api Desa Cipang Kiri/foto: cakaplah.com

RIAUREVIEW.COM --Petugas gabungan dari TNI, Polri, dan Masyarakat Peduli Api Desa Cipang Kiri, Kecamatan Rokan IV Koto, berjibaku memadamkan dan mendinginkan kebakaran lahan yang terjadi di Desa Cipang Kiri, Kecamatan Rokan IV Koto, Rokan Hulu, Riau. Kebakaran ini telah berlangsung sejak, Kamis (25/7/2024).

Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Kabag Ops Polres Rokan Hulu Kompol Amru Hutauruk menyatakan, titik api (fire spot) terpantau melalui Dashboard Lancang Kuning. Menindaklanjuti temuan tersebut, Kabag Ops bersama personel Polsek Rokan IV Koto langsung melakukan verifikasi ke lokasi kejadian (TKP).

Untuk mencapai koordinat titik api, petugas gabungan harus melalui medan sulit di daerah perbukitan Cipang Kiri. Upaya pemadaman semakin dipersulit dengan tidak adanya sumber air di sekitar lokasi kebakaran.

"Petugas hanya menggunakan tabung air gendong karena di lokasi sulit ditemukan air," ujar Kapolsek Rokan IV Koto AKP Tindaon SH, Jumat (26/7/2024).

Hingga Jumat pagi, kebakaran lahan seluas sekitar 2 hektar tersebut sudah berhasil dipadamkan. Namun, personel Polres Rokan Hulu dan tim satgas masih berjaga-jaga di areal lokasi kebakaran untuk melaksanakan pendinginan.

"Tak hanya upaya pemadaman melalui jalur darat, Polres Rokan Hulu juga telah berkoordinasi dengan BPBD Provinsi Riau untuk menurunkan water bombing karena akses ke lokasi lahan terbakar cukup jauh dan sulit," ujar Kasi Humas Polres Rohul Ipda John Refli.

Ipda John Refli menambahkan, dari hasil pantauan Dashboard Lancang Kuning, di Kecamatan Rokan IV Koto terdapat 4 titik api yang seluruhnya sudah berhasil dipadamkan dan tinggal proses pendinginan. Kepolisian juga terus memaksimalkan upaya preventif dengan gencar melakukan sosialisasi dan edukasi untuk mengimbau masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar.

"Sesuai arahan Bapak Kapolres, upaya preventif mencegah kebakaran hutan dan lahan akan dimaksimalkan. Seluruh Bhabinkamtibmas di jajaran Polres Rohul sudah diinstruksikan untuk terus mengimbau masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar," tutup Kasubsi Sie Humas.**

 

 

 

Sumber: cakaplah.com

Berita Lainnya

Index