RIAUREVIEW.COM --Pelantikan Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) dijadwalkan pada hari ini, Sabtu (10/8/2024).
Pelantikan Pj Bupati Inhil yang akan dipimpin Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto akan berlangsung di Gedung Daerah Riau pukul 16.00 WIB.
Hal tersebut dibenarkan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Riau, Aryadi. "Iya benar, kami baru mendapat informasi dan arahan dari pimpinan pelantikan Pj Bupati Inhil sore ini jam 16.00 WIB," kata Aryadi, Sabtu (10/8/2024) siang.
Aryadi mengatakan, pelantikan Pj Bupati Inhil langsung dipimpin oleh Pj Gubernur Riau SF Hariyanto di Gedung Daerah Provinsi Riau, Jalan Diponegoro Pekanbaru.
"Tamu undangan yang diundang terdiri dari Forkopimda Riau, Forkopimda Inhil, pejabat eselon II Pemprov dan Inhil serta tamu undangan lainnya, dengan total tamu undangan lebih kurang 70 orang," tukasnya.
Beredar informasi, Pj Bupati Inhil yang dilantik ada Erisman Yahya. Namanya sempat mencuat setelah sebelumnya pelantikan yang telah dijadwalkan pada, Jumat (9/8/2024) ditunda
Sumber: Cakaplah.com