Tingkatkan Kualitas, Unilak Adakan Workshop ISO 9001:2015

Tingkatkan Kualitas, Unilak Adakan Workshop ISO 9001:2015

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -Untuk terus meningkat kualitas perguruan tinggi Universitas Lancang Kuning (Unilak) untuk berstandar Internasional, Unilak mengadakan workshop awareness isi 9001:2015 dan review dokumen SPMI Unilak, Selasa di balroom Alhpa Hotel. Workshop di gelar selama dua hari (Selasa-Rabu).

Workshop dibuka oleh Rektor Unilak Dr. Hasnanti dan dihadiri boleh direktur Pascasarjana Prof.Dr.Sudi Fahmi, guru besar Unilak Prof. Dr. syafrani, jajaran Wakil Rektor, Dekan, Wakil Dekan , Kepala bidang dan lembaga serta Dosen. Hadir sebagai pembicara yaitu Dr. Suliswiyadi, MA.

Rektor Unilak dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada Dr.Suliswiyadi yang telah hadir ke Unilak.

Dr.sulis ini telah membimbing kita dari sejak rektor Prof.Syafrani, kita mengharapkan penyegaran tentang aturan terbaru yang telah dikeluarkan oleh kementerian ristek Dikti untuk menuju profesionalisme manajemen pendidikan perguruan tinggi Unilak perlu membangun sistem penjaminan mutu yang diakui berstandar nasional maupun  internasional, dan salah satu standar mutu internasional adalah isi 9001:2015.

Dengan adanya workshop ini dapat menalaah lagi dokumen apa saja yang belum sesuai saya mohon kepada peserta untuk dapat mengikuti ini, ini sangat bermanfaat bagi Unilak terutama dalam menghadapi IAPT.

"Manfaat kesempatan berharga ini untuk dapat mewujudkan cita-cita Unilak untuk berstandar internasional Dnegan ISO 9001:2015 dapat tercapai", tutup Rektor.

Berita Lainnya

Index