Masyarakat Ujung Tanjung Siap Memenangkan Syamsuar - Edy Nasution Pada Pilgubri 2018

Masyarakat Ujung Tanjung Siap Memenangkan  Syamsuar - Edy Nasution Pada Pilgubri 2018

Mengutip dari GoRiau.Com - Bakal Calon (Balon) Gubernur Riau, Drs H Syamsuar MSI, bersilaturahmi dengan warga Desa Ujung Tanjung, Kecamatan Sedingin, di Putra Nugraha (PN) Resto, Selasa (6/2/2018) malam.

Pada kesempatan itu, tokoh masyarakat setempat, Syamsul Kama, mengatakan, Parpol pendukung Syamsuar-Edy Natar Nasution kecil namun orangnya banyak dan siap mengantar pasangan ini menjadi Gubernur Riau.

Karenanya, kata Syamsul, malam ini jangan sekedar berkumpul, nanti kalau ada calon lain memberi uang berubah pilihan. Jadi gunakanlah hati nurani, pilihlah calon yang betul-betul merakyat.

"Mari bersama-sama kita menggalang dukungan untuk memenangkan Pak Syamsuar yang latar belakangnya jelas dan sudah teruji kepemimpinannya. Pakai hati kalau mendukung calon kita," ungkap Syamsul.

Syamsul yang pernah menjadi Petugas Pemungutan Suara (PPS), membeberkan di Ujungtanjung ada 23 TPS dan Insya Allah 60 persen TPS nantinya memilih Syamsuar-Edy Natar Nasution.

Harapan masyarakat Ujungtanjung jika Pak Syamsuar terpilih menjadi Gubernur Riau, kata Syamsul, tidak macam-macam. Cukup perhatikan masyarakat ekonomi menengah ke bawah terutama nelayan.

"Yang kami harapan, jika Pak Syamsuar dan Edy Natar Nasution memimpin Riau ini, sekali setahun datanglah ke kampung kami. Kalau ada anggaran, bangunanlah satu jambatan lagi. Apalagi daerah kami ini sebagai daerah lintas ke dua provinsi tetangga Aceh dan Sumut," ucap Syamsul.

Sementara itu, Syamsuar dalam sambutannya mengatakan, Ujungtanjung bukan daerah yang asing bagi dirinya karena semasa kecil dia sering main didaerah ini.

Syamsuar juga menyebutkan, ikhtiar dan doa harus selalu dilakukan dan biarlah Allah nantinya yang memutuskan. Karenanya, Syamsuar tidak mau berjanji yang tidak masuk akal. Sebab janji nantinya dipertanggung jawabkan kepada Allah SWT.

"Saya hanya bisa memberi program sesuai kondisi keuangan dan sesuai dengan jangka waktu jabatan lima tahun. Saya tak mau menghayal dengan janji yang rasanya tak mungkin dilaksanakan," ungkap Syamsuar.

Syamsuar mengingatkan kepada masyarakat, jika menentukan pilihan tengok siapa calonnya, seperti apa trade recordnya. Apa yang telah dia perbuat untuk daerah ini.

"Niat saya maju sebagai calon Gubernur Riau bagaimana memberi pelayanan terbaik, mudah, dan cepat bahkan gratis kepada masyarakat. Saat ini di Siak masalah perizinan tidak perlu lagi ditanda tangani kepala daerah, semuanya diberi kewenangan sesuai tingkatannya," ucap Syamsuar.

Dihadapan ratusan warga yang hadir dalam silaturahmi malam itu, Syamsuar juga menceritakan hasil silaturahminya di sejumlah daerah, yang sebagian besar meminta perbaikan jalan. Hal ini nantinya memang menjadi program kerja Syamsuar yang diprioritaskan jika menjadi Gubernur Riau.

"Jalan adalah urat nadi dalam mendukung perekonomi masyarakat. Jika jalan sudah bagus, senang masyarakat beraktifitas. Selain jalan, prioritas kerja saya nantinya pada pemerataan pendidikan dan kesehatan," ujar Syamsuar.

Sumber:GoRiau.com

Berita Lainnya

Index