Desa Pedekik Menggelar Sosialisasi Posyantekdes

Desa Pedekik Menggelar Sosialisasi Posyantekdes

BENGKALIS, RIAUREVIEW.COM -Dalam rangka Memberikan kemudahan kepada masyarakat memperoleh pelayanan teknis, pelayanan informasi dan promosi berbagai jenis teknologi tepat guna (TTG) kepada masyarakat, Selasa (25/6/2019). Bertempat di aula Kantor Kepala Desa Pedekik Pusat Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantekdes) Desa Pedekik menggelar kegiatan sosialisasi.

Kegiatan sosialisasi menghadirkan narasumber dari ketua Posyantek Kecamatan Bengkalis yang juga dosen Polyteknik Bengkalis, Akmal Indra MT dihadiri oleh Kepala Desa Pedekik yang diwakili Sekdes Maskur SH, ketua BPD Zainal Bahri, Pendamping Desa, Ketua Posyantekdes, Bambang serta tokoh masyarakat desa pedekik.

Sosialisasi dimulai dari perkenalan, pemaparan tujuan Posyanyek serta penayangan vidio berbagai manfaat penggunaan teknologi tepat guna di masyarakat serta dialog interaktif.

Salah seorang peserta menanyakan apakah Posyantek dapat menciptakan teknologi tepat guna berupa alat pembelah pinang otomatis serta mesin pembuat pelet ikan.

Pertanyaan tersebut dijawab, bahwa saat ini tim sedang peroses pembuatan mesin tersebut di jakarta, dan sesuai aturan mesin yang sudah dibuat biasanya akan dihibahkan kepada mitra.

"Saat ini sedang dalam pembuatan mesin yang di maksud di jakarta, biasanya mesin yang dibuat nantinya akan dihibah kan kepada mitra kita," ujar narasumber Akmal Indra MT.

Usai acara sosialisasi, salah seorang peserta sosialisasi yang juga pengurus BUMdes, Zainudin Saliman kepada media mengatakan bahwa dirinya sangat senang mengikuti kegiatan Posyantek, Menurutnya kehadiran Posyantek untuk kedepan diharapkan dapat menjalin hubungan kemitraan dengan BUMDes.

"Saya melihat kehadiran Posyantek ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan untuk kedepannya bagaimana BUMDes bisa menjalin kemitraan dengan Posyantek," ujar Zainudin saliman. (rf)

Berita Lainnya

Index