Icardi Cetak 25 Gol Musim ini, Samai Ronaldo dan Ibrahimovic

Icardi Cetak 25 Gol Musim ini, Samai Ronaldo dan Ibrahimovic

MILAN, RIAUREVIEW.COM - Mauro Icardi telah menyamai torehan pendahulunya: Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic. Menyusul kontribusi Icardi dalam kemenangan atas Cagliari.

Icardi menyumbang satu gol saat Inter mengalahkan Cagliari dengan skor 4-0 di Giuseppe Meazza, Rabu (18/4/2018) dinihari WIB. Joao Concelo lebih dulu mengejutkan tim tamu dengan gol cepatnya di menit ketiga sebelum Icardi menggandakan keunggulan Nerazzurri di awal babak kedua.

Marcelo Brozovic mencetak gol ketiga Inter usai menuntaskan umpan Icardi di menit ke-60. Sampai akhirnya, Ivan Perisic melengkapi kemenangan Inter lewat gol di menit-menit akhir.

Bagi Icardi, gol itu adalah gol ke-25 dalam 29 penampilan, produktivitas terbaiknya di Serie A sejak berlaga di kompetisi ini pada 2012/13. Penyerang Argentina berusia 25 tahun itu menjadi pemain Inter ketiga yang mencapai 25 gol, setelah Ibrahimovic di 2008/09, Ronaldo di 1997/98.

Hasil ini turut mengakhiri puasa kemenangan Inter. Sebelumnya usai mengalahkan Verona 3-0 di akhir Maret, Inter dua kali imbang dan sekali kalah. 

Pelatih Inter Luciano Spalletti senang dengan ketajaman Icardi di musim ini. Namun, menurut dia, Icardi masih bisa menjadi pemain yang lebih baik.

"Saya pikir seorang pemain seperti dia (Icardi) tidak seharusnya gembira. Memang benar 25 gol itu banyak dan dia sedang belajar turun ke belakang untuk membantu pertahanan, jadi dia mendapat banyak sentuhan," kata Spalletti usai pertandingan di Football Italia."Siapapun yang bilang dia hanya berdiri di sana (kotak penalti) dan mencetak gol menyakiti dia, karena kalau dia membantu bertahan, dia akan mencetak gol dua kali lebih banyak. Kalau dia hanya berdiri di sana, akan lebih mudah

bagi para bek mengawal dia. Kalau dia kembali, banyak celah yang tercipta." 

Sumber: sport.detik.com

Berita Lainnya

Index