Sahabat Tagana Pantau Debit Air, Warga Diminta Waspada Banjir

Sahabat Tagana Pantau Debit Air, Warga Diminta Waspada Banjir

PELALAWAN, RIAUREVIEW,COM -Tingginya curah hujan mengakibatkan naiknya air sungai, kondisi ini menyebabkan banjir dibeberapa wilayah bantaran Sungai Kampar. Untuk mengantisipasi dampak buruk akibat banjir SAHABAT TAGANA Pelalawan melakukan pemantauan debit air pada beberapa titik pemukiman warga.

Korlap sahabat Tagana Kabupaten Pelalawan Tito LH  kepada media Sabtu (21/11/20) membenarkan bahwa sepekan ini tim Sahabat Tagana Pelalawan sedang menggelar giat pemantauan debit air.

"Pekan ini kita melakukan patroli pemantauan debet air, khususnya di lokasi perumahan warga yang mulai direndami banjir, seiring tingginya curah hujan, diseluruh wilayah Pelalawan" ujarnya.

Lanjutnya, kegiatan ini  dengan melibatkan bhabinkamtibmas, BPBD Pelalawan, hasil pemantuan ini juga dilaporkan internal ke FK Tagana Kabupaten Pelalawan.

"Secara jenjang koordinasi kami dari sahabat tagana tentu melaporkan  ke FK Tagana, untuk dilanjutkan ke dinas terkait," tambahnya.

Terkait kondisi saat ini Tito menambahkan,  memang kondisi air saat ini sudah melampaui ambang batas pasang biasa.

"Jika ada masyarakat yang membutuhkan penyebrangan dengan sampan, diharapkan berkoordinasi dengan sahabat tagana dan juga lembaga terkait," tutupnya.

Kepada masyarakat diharapkan untuk senantiasa waspada mengingat curah hujan diperkirakan masih tinggi dan  berlangsung lama.

"Intinya kita sama sama waspada menjaga, tidak hanya bagi warga yang berada di kawasan bantaran sungai rawan banjir, namun juga masyarakat yang bermukim di lokasi rawan banjir," tuturnya. (Jc)

Berita Lainnya

Index