Perkuat Tri Dharma Perguruan Tinggi, Uniks Kerjasama dengan Unilak

Perkuat Tri Dharma Perguruan Tinggi, Uniks Kerjasama dengan Unilak

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -Untuk meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan, dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Islam Kuantan Sengingi  (Uniks) berkunjung ke Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru, Rabu (17/4).

Kunjungan Uniks dipimpin oleh Rektor Ir. Elfi Indrawanis, M.M. dan jajaran.

Saat tiba di Unilak, rombongan Uniks  langsung disambut dengan ramah oleh Wakil Rektor I Dr. Junaidi, Wakil Rektor II Erminasari, STP M.Sc, Kepala Bidang Kerjasama Unilak  Masnur Putra Halilintar, S.T., M.T.

Pertemuan dua pimpinan universitas ini berlangsung di lantai 3 gedung Rektorat Unilak, selama lebih dari 1 jam kedua universitas berbicara tentang peluang kerjasama dan saling mendukung penuh berbagai kerjasama. Diakhir pertemuan, dilakukan penandatanganan nota kesepahaman/ Memorandum of Understanding (MoU) dari Uniks oleh Rektor Ir. Elfi Indrawanis, M.M. sementara dari Unilak dilakukan oleh Dr. Junaidi.

Ditemui usai MoU, kepada wartawan Rektor Uniks menyebutkan kerjasama yang dilakukan terkait dengan penguatan Tri Dharma Perguruan Tinggi dibidang pengajaran penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, kita memilih Unilak karena banyak kesamaan, yaitu karena sama-sama perguruan tinggi swasta dan juga tata kelola kampus.

"Harapannya dengan MoU ini kita bisa melaksanakan Tri Dharma lebih kuat antara dua universitas agar lebih berkualitas. Di tempat yang sama Wakil Rektor I Unilak Dr. Junaidi menyebutkan menyambut baik adanya kerjasama ini nanti akan dikuatkan dengan Memorandum of Agreement (MoA), kita berharap dengan MoU yang telah di tandatangani ini nantinya akan menghasilkan kegiatan bersama dibidang penelitian dan pengajaran, penelitian dan pengembangan serta pengabdian kepada masyarakat.

Usai dilakukan MoU ini kedua pimpinan saling berfoto bersama dan bertukar cendramata.

Berita Lainnya

Index