Puluhan Proposal Mahasiswa Masuk Tahapan Uji Klinik Diinternal Unilak

Puluhan Proposal Mahasiswa Masuk Tahapan Uji Klinik Diinternal Unilak

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM --Universitas Lancang Kuning (Unilak) terus berupaya melakukan peningkatan prestasi mahasiswa pada program yang ditaja oleh Kemdikbud RI, baik program akademik, kewirausahaan, dan kreatifitas.  Agar dapat lolos dalam Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM)Kemendikbud RI, sebanyak 67 proposal dari mahasiswa Unilak lolos ikut klinik di tingkat universitas.

Demikian disampaikan oleh kepala Pusat Pengembangan Karir dan Kewirausahaan (P2K2) Unilak Nabella, SH, MH beberap waktu lalu, disebutkan Nabella bahwa tim penjaringan di internal Unilak telah menerima total 137 proposal, kemudian dilakukan seleksi untuk dapat maju ke tahapan klinik sebelum di kirimkan ke pusat.

Disebutkan Nabela, PKM dikembangkan untuk mengantarkan mahasiswa mencapai taraf pencerahan kreativitas dan inovasi berlandaskan penguasaan sains dan teknologi serta keimanan yang tinggi. Dalam rangka mempersiapkan diri menjadi pemimpin yang cendekiawan, wirausahawan mandiri dan arif, mahasiswa diberi peluang untuk mengimplementasikan kemampuan, keahlian, sikap, tanggung jawab, membangun kerjasama tim maupun mengembangkan kemandirian melalui kegiatan yang kreatif dalam bidang ilmu yang ditekuni.

"Unilak juga turut andil dalam kegiatan PKM yang dilakukan oleh Kemendikbud. Posisi saat ini, Unilak berada pada klaster 4 (empat), sehingga dapat mengusulkan proposal PKM sebanyak 120 (seratus dua puluh) proposal PKM. Unilak telah menyiapkan 3 reviewer (penguji) proposal, satu dari 1 ekternal Unilak dan 2 dari Unilak dan akhir bulan ini akan di uplod (unggah)," ujar dosen Fakultas Hukum Unilak ini,

Diceritakan Nabella, Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) secara umum bertujuan untuk mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang berorientasi ke masa depan dan ditempa dengan transformasi Pendidikan Tinggi sehingga menjadi lulusan yang unggul, kompetitif, adaptif, fleksibel, produktif, berdaya saing dengan karakter Pancasila serta 7 (tujuh) nilai Unilak. "Tahun lalu Unilak berhasil lolos di tingkat nasional, muda-mudahan tahun ini kembali lolos dan jumlahnya meningkat, mohon do'a dan dukungannya." (Rilis)

Berita Lainnya

Index