Unilak- Pemkab Pelalawan Jalin Kerjasama Untuk Peningkatan SDM dan Kesejahteraan Masyarakat

Unilak- Pemkab Pelalawan Jalin Kerjasama Untuk Peningkatan SDM dan Kesejahteraan Masyarakat

RIAUREVIEW.COM --Universitas Lancang Kuning Pekanbaru (Unilak) menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan. Kerjasama dituangkan dalam penandatanganan nota kesepahaman (mou) antara Rektor Unilak Dr. Junaidi, M.Hum dan Bupati Zukri Mirsan yang disaksikan oleh Sekretaris Daerah H Tengku Muklis, Kabag Protokol dan humas, dan pejabat lainnya. Senin 23/05/2022.
 

Kehadiran pimpinan Unilak disambut hangat oleh Bupati Pelalawan di ruang kerjanya, lebih dari 2 jam melakukan dialog dan tanya jawab di gedung Pemkab, diawal pertemuan Dr. Junaidi memperkenalkan kampus Unilak. Dikatakan Dr Junaidi, Unilak saat ini telah memiliki 21 prodi S1, dan 3 prodi S2. Di tahun 2022 ini Unilak telah berdiri tiga prodi baru, yaitu desain interior, bisnis digital  untuk strata satu, dan magister Ilmu lingkungan.
 

Di kesempatan itu Dr. Junaidi menegaskan siap membantu peningkatan sumber daya manusia dan kesejahteraan masyarakat Kab. Pelalawan dalam rangka mendukung program kerja dan visi misi Bupati.
 

Beberapa tawaran yang diberikan Unilak kepada Pemkab pelalawan diantaranya program pengabdian kepada masyarakat, fasilitasi kepala desa, ASN dan masyarakat untuk kuliah di Pelalawan. Beberapa anak-anak Kab Pelalawan juga telah mendapatkan beasiswa di Unilak.
 

"Kami memandang kepala desa memiliki peran strategis dalam pembangunan karena ujung tombak pemerintah, baik pemda maupun pusat, peran kepala desa yang besar tentu harus ditunjang dengan pengetahuan dan kemampuan dalam menjalankan aktifitas pemerintahan desa. Kami menawarkan kepala desa yang belum sarjana untuk dapat melanjutkan pendidikan S1, bagi mereka yang telah sarjana dapat melanjutkan studi S2. Dengan peningkatan manajemen desa, pengetahuan dibidang pemerintahan, hukum, sosial, dan ekonomi, tentu akan menunjang dan menambah kemampuan dari perangkat desa. Tidak hanya kepala desa namun juga ASN Pelalawan, bisa juga guru-guru di Pelalawan. " Ujar Dr. Junaidi.
 

Kami mengucapkan terimakasih kepada Pak Bupati yang telah memberikan kesempatan untuk MoU, dan ini telah dinantikan, akhirnya terwujud. Pak Bupati masih mudah energik, dan kami mendoakan beliau tetap sehat dan suskes menjadi pemimpin, " Ujar Dr. Junaidi.
 

Sementara itu, Bupati Zukri yang mendapatkan penjelasan tawaran kerjasama dari Rektor menyambut baik ide, dan masukan.  Usulan memfasilitasi perangkat desa, ASN, guru-guru untuk peningkatan akademik patut diberikan apresiasi dan sejalan dengan visi kami.
 

"Saya sangat tertarik dengan Prodi Bisnis Digital di Unilak, saya pikir Unilak sangat cepat berproses menangkap peluang itu, karena ini Prodi ini saya pikir seksi dan menjadi incaran banyak orang karena kita sudah beralih dari konvensional ke digital. Ujar Zukri Misran.
 

Di kesempatan itu juga Bupati Pelalawan menyampaikan program kerja Pemkab Pelalawan. Dikatakannya Pemkab Pelalawan komitmen untuk peningkatan pendidikan, SDM dan kesejahteraan. Beasiswa yang tadi untuk S1 kini telah kami lakukan untuk S2- doktor. Ini telah menjadi program dalam visi misi kami saat memimpin Pelalawan.
 

Usia melakukan penandatanganan MoU, di kesempatan itu juga dilakukan penandatanganan MoA antara Dekan Fakultas Ekonomi Unilak Dr. Arizal dan plt Direktur Pascasarjana Unilak Dr. Adolf dengan dengan Sekda Pelalawan H Tengku Muklis.
 

Di MoU ini, turut hadir Sekretaris Kepala Kantor Urusan internasional dan kerjasama Unilak Dr. Nurfaisal Kabag Media Promosi M Revnu Ohara. M. Kom, jajaran Wakil Dekan Fekon, dosen dan sejumlah staf.

Berita Lainnya

Index