Berikut Caranya

Tak Kunjung Mendapat Surat Undangan Modal C Pemilu 2024? Pemilih Dapat Menggunakan Hak Pilih!

Tak Kunjung Mendapat Surat Undangan Modal C Pemilu 2024? Pemilih Dapat Menggunakan Hak Pilih!
Masyarakat Tetap Bisa Memilih di Pemilu 2024 Meski Tak Dapat Surat Memilih (KPU RI)

RIAUREVIEW.COM --Surat undangan Pemilu 2024, model C, telah mulai didistribusikan kepada pemilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) H-3 menjelang hari pemilihan, yang dijadwalkan pada Rabu, 14 Februari.

Surat Undangan ini menjadi salah satu persyaratan yang harus dibawa saat mencoblos, bersama dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik di Pemilu 2024.

Bagaimana jika seseorang tidak menerima undangan KPU? Masyrakat tetap bisa mencoblos asalkan nama terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024.
Pengecekan dapat dilakukan melalui situs cekdptonline.kpu.go.id dengan memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK).

Warga yang tidak menerima undangan tetap dilayani di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang terdaftar, asalkan membawa dokumen kependudukan.

Proses pengecekan DPT online bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut. Pertama, kunjungi laman DPT Online KPU di https://cekdptonline.kpu.go.id/.
Selanjutnya, isi kolom dengan NIK atau nomor paspor bagi WNI di luar negeri, kemudian klik "Pencarian".

Jika terdaftar sebagai pemilih tetap, informasi seperti nama, alamat, NIK, nomor Kartu Keluarga (KK), dan lokasi TPS akan ditampilkan.

Tak Terdaftar di DPT? Tetap Bisa Mencoblos di Pemilu 2024

Bagaimana jika seseorang tidak terdaftar dalam DPT? Warga yang memenuhi syarat menjadi pemilih tapi belum terdaftar akan dimasukkan ke Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) dan dikategorikan dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK).

Mereka yang tidak terdaftar tetap bisa mencoblos di TPS dengan menunjukkan e-KTP kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS sesuai alamat e-KTP.

Pemilih kategori ini hanya bisa mencoblos satu jam sebelum pemungutan suara di TPS selesai atau pukul 12.00-13.00 WIB, dengan catatan surat suara masih tersedia.

Penting untuk diingat bahwa surat undangan KPU bukanlah syarat mutlak untuk mencoblos, namun DPT Pemilu 2024 menjadi acuan utama.
Dengan melakukan pengecekan online dan membawa dokumen kependudukan, pemilih dapat memastikan partisipasinya dalam proses demokrasi pada Pemilu 2024.

Jadi, walaupun tidak mendapat undangan, warga tetap memiliki hak untuk mencoblos dengan syarat tertentu yang telah ditetapkan.***

 

 

Sumber: KPU-RI

Berita Lainnya

Index