Tiap Malam Dapat Aduan Jalan Rusak, Muflihun Ngaku Keuangan Pemko Tak Baik

Tiap Malam Dapat Aduan Jalan Rusak, Muflihun Ngaku Keuangan Pemko Tak Baik
Kendaraan yang melintas di Jalan Nenas, Kecamatan Sukajadi berupaya menghindari lubang yang ada di badan jalan (foto: riauaktual.com)

RIAUREVIEW.COM --Ruas jalan di sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru masih dalam kondisi rusak. Ruas jalan rusak ini hampir menyebar di 15 kecamatan yang ada, dengan kondisi rusak ringan hingga rusak parah. 

Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun tidak menampik kondisi ini. Ia menyadari masyarakat mulai resah dengan kondisi jalan rusak yang tersebar di beberapa wilayah.

Dalam kegiatan pembukaan MTQ Pekanbaru Ke-56 di Halaman MPP, Sabtu (24/2/2024) malam, Muflihun mengaku juga sering mendapat keluhan masyarakat yang disampaikan melalui pesan whatsapp yang dikirimkan padanya. 

"Hampir setiap malam saya di DM dan di WA oleh masyarakat terkait jalan rusak. Pak jalan rusak, jalan kami berlubang," kata Muflihun. 

Namun demikian, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru terus berupaya melakukan perbaikan jalan rusak. Muflihun juga mengajak masyarakat untuk cermat menilai persoalan ini. 

"Kita tentu sedih dengan kondisi ini, masyarakat juga harus cerdas menentukan arah kota tempat tinggal kita ini," ujarnya. 

Muflihun menilai masyarakat bisa ikut berperan dalam membenahi ruas jalan yang rusak. Karena pemerintah kota juga tengah berupaya mengatasi persoalan lainnya, seperti banjir. 

Ia menyatakan, sejauh ini perbaikan jalan rusak belum bisa dilakukan secara maksimal karena keterbatasan anggaran yang dimiliki pemerintah kota.

"Kita berupaya untuk perbaiki ruas jalan rusak, namun kondisi keuangan pemko sedang tidak baik," jelasnya. 

Sementara ruas jalan rusak di Kota Pekanbaru mencapai ratusan kilometer. Agar bisa segera diperbaiki, Pemko Pekanbaru meminta dukungan anggaran ke pemerintah Provinsi Riau dan Pemerintah Pusat. Disamping itu, Muflihun juga meminta dukungan dari warga dengan cara membayar pajak tepat waktu.

"Beri support (dukungan) juga untuk kami. Kami juga minta bayarkan pajak daerah, agar bisa perbaiki jalan. Jangan sampai kita bertekak (bertengkar) soal ini (jalan rusak)," ungkapnya. 

Ia menambahkan, bahwa pada tahun ini pemerintah kota sudah menyiapkan pos anggaran untuk perbaikan jalan. Ada sejumlah ruas jalan yang bakal diperbaiki secara overlay.

"Ini bentuk kepedulian kita, kalau untuk keseluruhan belum bisa. Sebab kondisinya sudah parah dan banyak," pungkasnya.

 

 

 

Sumber: riauaktual.com

Berita Lainnya

Index