Jika Raih 2 Kursi Dapil Kampar, Gerindra Jamin Dapat Kursi Pimpinan DPRD Riau

Jika Raih 2 Kursi Dapil Kampar, Gerindra Jamin Dapat Kursi Pimpinan DPRD Riau
Politisi senior Gerindra Riau Hardianto (foto: cakaplah.com)

RIAUREVIEW.COM --Partai Gerindra berpotensi kembali meraih kursi pimpinan DPRD Riau periode 2024 - 2029 ini.

Politisi senior Gerindra Riau yang juga Wakil Ketua DPRD Riau, Hardianto mengatakan dari hasil penghitungan Gerindra hampir dipastikan meraih satu kursi di tiap Dapil di Riau. Diketahui untuk DPRD Riau terbagi 8 dapil.

"1 kursi 1 Dapil itu insha allah di tangan," kata Hardianto Rabu (28/2/2024).

Melihat dari penghitungan saat ini, ada potensi dari Dapil 2 Kampar Gerindra mendapatkan 2 kursi. Jika hal itu terjadi, Gerinda bakal meraih total 9 kursi di DPRD Riau.

"Mudah-mudahan Kampar dapat dua kursi, prediksi kita itu 9 kursi dapat. Dan mudah-mudahan masuk dalam posisi 4 besar dan kalau dapat kursi pimpinan, Alhamdulillah," katanya.

Disinggung mengenai apakah memang dari hasil penghitungan internal Dapil Kampar akan dapat 2 kursi, Hardianto belum berani memastikannya.

"Kami belum berani memastikan karena masih ada kecamatan yang masih penghitungan. Tapi hasil hitungan kami, mudah-mudahan bisa tembus di dua kursi," Cakapnya.

Lebih jauh, ia mengatakan, pihaknya akan mengawal pleno di kabupaten kota dan diharapkan suara Gerindra bisa meningkat.

Informasi yang dirangkum CAKAPLAH.com, saat ini suara terbanyak Gerindra di Dapil Kampar adalah Edi Basri, kemudian disusul dengan mantan Bupati Kampar Catur Sugeng.

Jika memang nantinya Gerindra meraih dua kursi di Dapil Kampar, maka berkemungkinan menggeser kursi yang didapatkan Demokrat dengan Caleg tertinggi Eva Yuliana.

Menarik untuk disimak penghitungan suara di tingkat Kabupaten Kampar untuk DPRD Riau di pleno tingkat Kabupaten Kampar nantinya

Berikut prediksi caleg yang berpotensi terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Riau periode 2024-2029:

Dapil Riau 1 (Kota Pekanbaru):

1. Ayat Cahyadi (PKS)
2. Parisman Ikhwan (Golkar)
3. Munawar (Nasdem)
4. Agung Nugroho (Demokrat)
5. Robin Hutagalung (PDIP)
6. Ginda Burnama (Gerindra)
7. Kasir (PKB)
8. M Fadel Variza (PAN)
9. Ahmad Tarmizi (PKS)

Dapil Riau 2 (Kabupaten Kampar)

1. Edi Basri (Gerindra)
2. Repol (Golkar)
3. M Amal Fathullah (PKS)
4. Diski (PAN)
5. Mamun Solikhin (PDIP)
6. Adrias (PKB)
7. Efrinaldi (Nasdem)
8. Eva Yuliana (Demokrat) / Catur Sugeng (Gerindra).

Dapil Riau 3 (Kabupaten Rokan Hulu)

1. Evi Juliana (Golkar)
2. Budiman (Gerindra)
3. Kelmi Amri (Demokrat)
4. Hasby Assodiqi (Nasdem)
5. Adam Safaat (PKS)
6. Hardi Candra (PDIP)

Dapil Riau 4 (Kabupaten Rokan Hilir)

1. Nalladia Ayu Rokan (Golkar)
2. Suyadi (PDIP)
3. Dodi Saputra (Demokrat)
4. Rahmat (Nasdem)
5. Syafrudin Iput (Gerindra)
6. Sutan Sari Gunung (PKS)
7. Abu Khoiri (PKB)

Dapil Riau 5 (Kabupaten Bengkalis, Kepulauan Meranti, Kota Dumai)

1. Alga Viqky Azmi (PDIP)
2. Khairul Umam (PKS)
3. Indra Gunawan Eet (Golkar)
4. Farida (Nasdem)
5. Kaderismanto (PDIP)
6. Hardianto (Gerindra)
7. Sunaryo (PAN)
8. Misliadi (PKB)
9. Nur Azmi (Demokrat)
10. Sofyan (PDIP)
11. Dedi Putra (PPP)

Dapil Riau 6 (Kabupaten Siak, Pelalawan)

1. Sella Pitaloka (PDIP)
2. Imustiar (Golkar)
3. Fairus (PAN)
4 . Muhtarom (PKB)
5. Androy Aderianda (Gerindra)
6. Monang Elizer Pasaribu (Demokrat)
7. Abdullah (PKS)
8. Soniwati (PDIP)

Dapil Riau 7 (Kabupaten Indragiri Hilir)

1. Ferryandi (Golkar)
2. Dani M Nur Salam (PKB)
3. Andi Darma Taufik (PDIP)
4. Ikbal Sayuti (PPP)
5. Agus Triansyah (Demokrat)
6. Zulfadli (Gerindra)
7. Septina Primawati (Golkar)
8. Siti Aisyah (PKB)

Riau 8 (Kabupaten Indragiri Hulu, Kuantan Singingi)

1. Dodi Nefeldi SPBU (PDIP)
2. Zulhendri (Gerindra)
3. Jons Ade Nofendra (Golkar)
4. Ade Agus Hartanto (PKB)
5. Daniel Eka Perdana (Nasdem)
6. Dodi Irawan (PAN)
7. Manahara Napitupulu (Demokrat)
8. Sardiyono (PPP)

 

 

 

Sumber: cakaplah.com

Berita Lainnya

Index