Juventus Resmi Dapatkan Cristian Romero

Juventus Resmi Dapatkan Cristian Romero
Juventus resmi amankan tanda tangan Cristian Romero (Foto: Paolo Rattini/Getty Images)

TURIN, RIAUREVIEW.COM -Juventus berhasil mendapatkan Cristian Romero dari Genoa. Namun ia tak langsung bermain untuk Bianconeri karena dipinjamkan kembali ke klub lamanya.

Dilansir detiksport bahwa Mereka harus mengeluarkan dana sebesar 26 juta euro atau setara dengan Rp 410 miliar untuk merekrut pemain belakang berusia 21 tahun ini.

Romero diikat oleh dengan kontrak selama lima musim ke depan hingga 2024 di Allianz Stadium. Namun pria asal Argentina ini tak akan langsung berseragam Si Nyonya Tua di musim ini.

Juventus memutuskan untuk langsung meminjamkannya ke Genoa selama satu musim hingga akhir musim 2020. Mendatangkan Romero menjadi usaha Si Nyonya Tua untuk meremajakan lini belakang mereka.

"Juventus mengumumkan bahwa perjanjian dengan Genoa untuk mengakusisi Cristian Gabriel Romero telah telah tuntas dengan pembayaran 26 juta dilakukan dalam tiga tahun masa pembiayaan," bunyi pernyataan resmi Juventus.

"Juventus dan sang pemain telah menandatangani kontrak kerja selama lima tahun sampai 30 Juni 2024."

Pada saat yang sama, Juventus telah mencapai kesepakatan dengan Genoa untuk meminjamkannya gratis hingga 30 Juni 2020 dan bonus maksimal 5,3 juta euro akan dibayarkan kepada Genoa jika sang pemain bisa tampil dalam jumlah laga tertentu," tutupnya.

Di musim lalu, Romero mampu tampil mencuri perhatian bersama Genoa. Ia bermain dalam 27 laga di Serie A dengan sumbangan dua gol.

Berita Lainnya

Index