TURIN, RIAUREVIEW.COM -Juventus mendapat kabar tidak sedap terkait kondisi bintangnya Cristiano Ronaldo. Ronaldo mengalami cedera paha menjelang kickoff Serie A.
Ronaldo tampil di hampir seluruh pertandingan pramusim Juventus, termasuk saat dikalahkan Atletico Madrid di International Champions Cup 2019 dengan skor 1-2.
Setelah itu, Ronaldo malah absen saat Juventus meladeni tim B mereka dalam laga eksebisi di Villar Perosa, Rabu (14/8/2019) kemarin. Menurut keterangan resmi klub, Ronaldo mengalami masalah pada pahanya.
"Cristiano Ronaldo memang hadir hari ini (kemarin - red) di VillarPerosa, tapi tidak akan ikut ambil bagian dalam latih tanding karena otot aduktor kirinya mengalami kelelahan," demikian pernyataan klub asal Turin itu.
"Dalam beberapa hari ke depan, Ronaldo akan menjalani program khusus dari klub."
Cedera Ronaldo ini tentu bukan tidak diinginkan Juventus mengingat mereka membutuhkan tenaganya saat melawat ke kandang Parma di Enino Tardini, Sabtu (24/8/2019) atau Minggu dini hari WIB pekan depan.
Itu artinya Ronaldo cuma punya waktu sekitar sepekan untuk memulihkan cederanya tersebut. Jika Ronaldo absen, tentu ini jadi kerugian untuk Maurizio Sarri yang membutuhkan tenaganya di lini serang.
Apalagi Juventus masih diganggu rumor soal masa depan dua penyerangnya, Mario Mandzukic dan Paulo Dybala, yang masih berpeluang hengkang. Dengan kondisi seperti ini, ada kemungkinan Gonzalo Higuain bakal diandalkan oleh Sarri.
Juventus memang harus menjaga kondisi Ronaldo mengingat usianya sudah menginjak 35 tahun. Musim lalu, Ronaldo absen enam pertandingan, tiga di antaranya karena diistirahatkan dan sisanya cedera hamstring.
Sumber: detiksport