Tite Berharap Hubungan Neymar dengan PSG Membaik

Tite Berharap Hubungan Neymar dengan PSG Membaik
Tite berharap PSG lebih sering memainkan Neymar (Charles Platiau/Reuters)

HOUSTON, RIAUREVIEW.COM -Tite merasa Neymar banyak kehilangan waktu bermain di Paris Saint-Germain. Ia berharap hubungan Neymar dengan klubnya bisa membaik yang membuat peluangnya main lebij besar.

Neymar sepanjang bursa transfer musim panas ini santer dikabarkan bakal kembali ke Barcelona. Namun hingga jendela transfer ditutup, isu ini tak pernah menjadi kenyataan.

Kengganan PSG untuk menurunkan harga Neymar di angka 200 juta euro jadi kegagalan transfer ini. Gagal kembali ke Camp Nou dikabarkan membuat pemain asal Brasil ini merasa sangat kecewa.

Hal ini membuat hubungan Neymar dengan pihak Le Parisien diisebut semakin memburuk. Ia sebelumnya juga sudah mengaku tak kerasaan di Ibu Kota Prancis.

Situasi Neymar di PSG ini membuat Tite cukup cemas. Pasalnya di musim lalu, produk akademi Santos sudah sering absen karena cedera.

"Ya. saya harap masalah ini bisa cepat terselesaikan," ujar Tite soal minimnya menit bermain Neymar di PSG dilansir detiksport.

"Tapi ini bukanlah ranah saya dan ini bukanlah wewenangku. Saya tidak bisa menyelesaikan masalah ini. Saya masih punya harapan, satu-satunya yang bisa kulakukan adalah berharap. Di luar itu, aku tidak punya kewenangan," tambahnya.

Tite sendiri tetap memanggil Neymar dalam skuat Brasil untuk menghadapi Kolombia di laga ujicoba, Sabtu (7/9/2019). Meskipun mantan pemain Santos ini tercatat tak bermain dalam tiga bulan terakhir.

Berita Lainnya

Index