Klasemen Liga Italia: Inter Memimpin, Dibuntuti Bologna dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Memimpin, Dibuntuti Bologna dan Juventus

JAKARTA, RIAUREVIEW.COM -Inter Milan masih memimpin klasemen Liga Italia usai melanjutkan laju sempurnanya. Inter mulai membuka jarak usai Juventus kehilangan poin untuk pertama kalinya.

Inter jadi satu-satunya tim di Liga Italia 2019/2020 yang masih sempurna. Nerazzurri membukukan kemenangan ketiga dalam tiga pertandingan usai mengatasi Udinese 1-0, Minggu (15/9/2019) dini hari WIB.

Sementara itu, laju Juventus terganjal. Tandang ke markas Fiorentina, Cristiano Ronaldo dkk dipaksa bermain imbang 0-0.

Dengan hasil-hasil itu, Inter mulai membuka jarak di klasemen Liga Italia. Inter memimpin dengan sembilan poin, unggul dua angka atas Juventus.

Juventus bukan satu-satunya tim yang mengumpulkan tujuh poin di klasemen. Bologna juga punya jumlah poin yang sama setelah menang 4-3 atas Brescia.

Sementara itu, AC Milan mulai merangkak naik setelah meraih kemenangan kedua secara beruntun. Dapat angka penuh usai menang 1-0 atas Hellas Verona, Milan kini ada di peringkat ketujuh dengan enam poin.

Napoli juga mengumpulkan enam poin berkat kemenangan atas Sampdoria. AS Roma menyusul dengan lima poin setelah mencatat kemenangan pertamanya.

Sumber: detiksport

Berita Lainnya

Index