Pascasarjana Unilak Yudisium 53 Orang, Pemuncak Diberi Penghargaan

Pascasarjana Unilak Yudisium 53 Orang, Pemuncak Diberi Penghargaan
Pascasarjana Universitas Lancang Kuning (Unilak) menggelar yudisium IX periode IX magister manajemen dan periode VII magister Ilmu hukum dengan jumlah lulusan 53 orang.

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -Pascasarjana Universitas Lancang Kuning (Unilak) menggelar yudisium IX periode IX magister manajemen dan periode VII magister Ilmu hukum dengan jumlah lulusan 53 orang, Senin (7/10/2019). Rinciannya adalah magister hukum 36 orang dan magister manajemen 17 orang.

Hadir dalam yudisium ini direktur pascsarjana Unilak Prof Dr Sudi Fahmi, SH, MH, Rektor Unilak Dr Hasnati, SH, MH, Wakil Rektor I Dr Junaidi, Wakil Rektor II Ermina Sari, STP, MSc, kaprodi magister manajemen, Dr Fahmi Oemar, kaprodi magister hukum, Dr Ardiansyah, jajaran dekan, wakil dekan, dan dosen pascasarjana Unilak dan Ikatan Alumni Pascasarjana.

Sebagai pemuncak yudisium yaitu Boby Kurnia dari magister manajemen dengan IPK 3,93. Dan Ketut Piter Fitrianto Gegel dari magister hukum dengan IPK 4.00. Keduanya mendapatkan penghargaan langsung dari direktur pascasarjana Unilak.

Prof Dr Sudi Fahmi dalam sambutannya mengatakan Yudisium merupakan rangkaian suatu syarat kelulusan dan momen penting dalam program Pascasarjana.

"Saat ini mahasiswa yang dinyatakan lulus 53 orang dengan rincian magister manajemen 17 orang, dan magister hukum 36 orang," ujarnya

Dikatakan Sudi Fahmi, dalam yudisium ini pascasarjana juga memberikan penghargaan kepada pemuncak, untuk magister manajemen diraih oleh Bowo Waryono dengan masa studi 1 tahun 5 bulan 8 hari dengan IPK 3,93. Dan pemuncak magister hukum diraih oleh Ketut Piter Fitrianto Gegel dengan IPK 4.00 dengan masa studi 1 tahun 3 bulan 28 hari

"Selamat dan sukses peserta Yudisium yang sudah menyelesaikan studi dengan baik. Tetap Istiqomah menegakkan kebenaran dan semangat nilai nilai keadilan di tengah tengah masyarakat," katanya.

"Pesan saya, darma bakti anda telah ditunggu masyarakat dan keluarga jangan pernah berhenti belajar, karena belajar bisa dari mana saja demi kesuksesan anda semua," imbuhnya

Sementara itu rektor Unilak Dr Hj Hasnati mengucapkan selamat dan sukses atas gelar magister. Semoga ilmu yang di dapat bermanfaat bagi masyarakat.

"Apa yang telah saudara peroleh bukan akhir tapi adalah awal berkipar di masyarakat. Teruslah menjadi pembelajar sejati karena ilmu tidak akan berhenti, semoga ilmu dapat memberikan sumbangsih bagi Unilak," ungkapnya.

Selain itu, Rektor juga berpesan agar Alumni menjaga nama baik almamater dimanapun berada. "Kami menunggu sumbang saran bagi kemajuan Unilak," sebut Rektor.

Berita Lainnya

Index