90 Siswa SMK Negeri 1 Perawang Belajar di Fakultas Kehutanan Unilak

90 Siswa SMK Negeri 1 Perawang Belajar di Fakultas Kehutanan Unilak

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -Sebanyak 90 Siswa SMK Negeri 1 Perawang Kab Siak, mengunjungi Fakultas Kehutanan Universitas Lancang Kuning (Unilak) di Kota Pekanbaru, Selasa (12/11/2019). 

Kedatangan rombongan SMKN 1 ke Unilak dengan menggunakan tiga bus, dan disambut langsung oleh Dekan Fakultas Kehutanan Unilak, Ir Emmy Sadjati beserta jajaran wakil dekan, kaprodi dan dosen.

"Alhamdulillah, ini respon positif dalam hal mempromosikan fakultas kehutanan. Pada kegiatan ini kita memberikan ilmu dasar kehutanan, dan kita akan memberikan pengetahuan kurikulum terupdated, di antaranya tentang ekaliptus, drone, satwa-satwa yang biasa ditemui di dalam hutan dan lain lain," ujar Emmy Sadjati.

Sementara wakil kepala sekolah bidang kesiswaan SMKN 1 Perawang, Elsa Maria saat ditemui mengatakan, kegiatan ini berupa praktek pengenalan alam rimba yang digelar setiap tahun untuk kelas 10. 

"Jadi kelas 10 setiap tahun ada belajar dan prakteknya di fakultas kehutanan. Ini merupakan kegiatan tahun kelima sejak 2014. Semoga dengan adanya ini dapat menambah ilmu pengetahuan, dan jika mereka sudah tamat dapat melanjutkan kuliah di fakultas kehutanan Unilak," sebut Elsa.

Sementara itu salah satu siswa, Danang Catur Purnomo mengaku merasa senang dengan adanya praktek lapangan di fakultas kehutanan unilak. Menurutnya ada materi baru dan ilmu baru yang didapat.

Berita Lainnya

Index