Penyelesaian Akhir dan Lini Belakang Jadi PR Inter Milan

Penyelesaian Akhir dan Lini Belakang Jadi PR Inter Milan
Antonio Conte.

FLORENCE, RIAUREVIEW.COM -Antonio Conte mengomentari hasil imbang yang diraih Inter Milan saat bersua Fiorentina. Baginya pertandingan itu memiliki persamaan dengan laga vs Barcelona.

Inter bertandang ke markas Fiorentina di Stadion Artemio Franchi dalam lanjutan Liga Italia, Senin (16/12/2019) dini hari WIB. Borja Valero sempat membawa Nerazzurri unggul di babak pertama, namun sepakan Dusan Vlahovic menjelang duel berakhir memaksa laga ditutup dengan skor seri 1-1.

Hasil tersebut menambah raihan kurang memuaskan Inter dalam laga-laga sepanjang pekan ini. Sebelumnya, La Beneamata menyerah 1-2 dari Barcelona di kandang dalam lanjutan Liga Champions, Rabu (11/12), serta membuat peluang mereka lolos ke 16 besar pupus.

Setelah pertandingan, Conte memberikan komentar soal hasil seri timnya melawan Fiorentina. Menurutnya, Inter pantas mendapatkan hasil lebih baik dibandingkan raihan satu poin.

"Ini adalah pertandingan yang harusnya berakhir lebih baik bagi kami. Melawan Barcelona, kami membayar mahal karena membuang beberapa kesempatan mencetak gol dan membiarkan dua situasi yang seharusnya bisa kami atasi lebih baik lagi," kata Conte dilansir detiksport.

"Ini adalah respon yang kuat dari tim. Sangat mengecewakan disamakan kedudukannya menjelang akhir laga, karena kami pantas mendapatkan lebih, baik di malam ini mau pun kala melawan Barcelona," Conte menambahkan.

"Kami mesti mencoba memperbaiki penyelesaian akhir kami dan barisan pertahanan kami."

Hasil imbang ini membuat perolehan angka Inter sama dengan Juventus di papan klasemen Liga Italia, yakni 39 poin. Meski demikian, Romelu Lukaku dkk masih berada di urutan pertama dengan keunggulan selisih gol.

Berita Lainnya

Index