PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -Dalam rangka peningkatan mutu dan pengembangan jaringan, FKIP Unilak terus melakukan kerjasama dengan berbagai pihak. Demikian disampaikan dekan FKIP Unilak Dr Herlinawati, MEd melalui wakil dekan Bidang kemahasiwaan dan kerjasama Rikizaputra, MPd kepada riaureview.com.
"Dalam minggu ini bu dekan menandatangani dua MoU, yaitu Lembaga Sertifikasi Profesi Komputer dari Bekasi dan FMIPA Universitas Negeri Malang," kata Riki.
Riki menjelaskan, dengan ditandatanganinya MoU antara FKIP Unilak dengan LSP Komputer, maka resmi sudah FKIP Unilak ditetapkan sebagai Tempat Uji Komptensi (TUK) oleh LSP Komputer di Pekanbaru. Ada 11 bidang keahlian dan 67 skema yang bisa diujikan yang semunya berbasis IT. Bagi peserta yang lulusa tentu berhak mendapatkan sertifikat keahlian dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang diterbitkan melalui LSP.
"Hari ini perguruan tinggi harus mampu memfasilitasi lulusannya untuk meperoleh sertifikat profesi yang diakui sebagai bentuk tambahan keahlian atau kemapuannya selama kuliah sehingga mepermidah lulusan memasuki dunia kerja. Karena itu dekan FKIP Unilak hari ini sangat fokus dalam hal ini," terang Riki.