Virus Corona: Batalkan Liga Italia, Resahkan Liga Champions

Virus Corona: Batalkan Liga Italia, Resahkan Liga Champions

MILAN, RIAUREVIEW.COM -Wabah virus Corona sudah berdampak pada sepakbola di Eropa. Pertandingan di Liga Italia sampai dibatalkan, serta bikin resah Liga Champions.

Virus Corona telah menewaskan 2.000 lebih jiwa. Paling banyak di China, juga di Jepang, Filipina, Hong Kong, Iran, hingga Prancis. Hingga kini dunia masih memerangi virus yang berasal dari Kota Wuhan di China tersebut.

Imbas dari Virus Corona tidak hanya ke sektor perekonomian atau pariwisata. Virus Corona juga telah menghantui liga sepakbola di Eropa.

Virus corona telah sampai ke Italia. Akibatnya, sejumlah laga sepakbola di negeri itu harus ditunda untuk menjamin keselamatan warganya.

Dilansir detiksport, pengumuman penundaan itu disampaikan langsung oleh Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte, pada Sabtu (22/2) malam waktu setempat.

Khusus pertandingan Serie A, ada tiga laga yang ditunda, yakni Inter Milan vs Sampdoria, Atalanta vs Sassuolo, dan Hellas Verona vs Cagliari. Kota Milan dan Bergamo terletak di Lombardy, sedangkan Verona berada di Veneto.

Sebelumnya, sejumlah pertandingan di Serie B dan Serie C juga ditunda. Pertandingan Serie D hingga tingkat amatir di region Veneto dan Lombardy juga bernasib sama.

Selain itu, laga Liga Champions antara Napoli vs Barcelona juga kena imbas Corona. Skuat Barcelona akan tetap berangkat ke Italia guna menghadapi Napoli. Namun, ada beberapa tindakan preventif terkait virus corona.

Messi dkk akan menjalani tes kesehatan setibanya di Italia. Para pemain Barcelona akan dites, dan akan menjalani pemeriksaan yang lebih lanjut jika ada yang mengalami demam.

Sejatinya, Barcelona akan bertandang ke San Paolo, Rabu (26/2/2020) dini hari WIB, untuk menghadapi Napoli di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.  Jika wabah Virus Corona makin parah, bukan tak mungkin pertandingan-pertandingan di liga-liga Eropa makin banyak yang ditunda.

Berita Lainnya

Index