PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM -- Masih ingat dengan peristiwa penangkapan oknum Polda Riau Kompol IZ yang ditangkap dalam aksi kejar-kejaran karena jadi kurir narkoba pada akhir Oktober 2020 lalu?
Nah, berdasarkan keterangan Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Victor Siagian, ternyata Kompol IZ ini mendapatkan upah Rp 20 juta.
"Jadi kita sudah periksa tersangka HW terkait jaringan Internasional, menurut pengakuannya, Kompol IZ rencananya akan diberikan upah Rp20 juta rupiah," kata Victor, Rabu 4 November 2020.
Dikatakan Victor, total upah yang akan diserahkan kepada Kompol IZ dan tersangka HW adalah Rp100 juta. Namun jatah Kompol IZ hanya Rp20 juta.
Kata Victor, bayaran tersebut belum diterima kedua tersangka, lantaran sudah ditangkap terlebih dahulu oleh personil Ditresnarkoba Polda Riau di Jalan Soekarno Hatta beberapa waktu yang lalu.
"Karena barangnya tidak sampai ke tujuan, jadi kedua tersangka ini belum dibayar. IZ sendiri sudah pulih, dan sudah dikembalikan ke ruang tahanan bersama dengan tahanan yang lain," tutupnya.***
(fixpekanbaru.com)
- HUKRIM
- Pekanbaru
Belum Dapat Jatah, Oknum Perwira Polda Riau Jadi Kurir Narkoba Sudah Ditangkap
Redaksi
Rabu, 04 November 2020 - 20:18:32 WIB
Penangkapan pelaku kurir narkoba di Pekanbaru yang melibatkan oknum perwira di Polda Riau
Pilihan Redaksi
IndexCiri Khas Warna Kuning, Masjid Kuning Miliki Sejarah Panglima Minal
Di Selat Morong, Mayat Perempuan Ditemukan Mengapung Berpakaian Warna Pink
Penyelundupan Narkoba Jaringan Internasional Digagalkan
Kasus 28 Pekerja Migran Indonesia, Polisi Tetapkan 3 Tersangka
Gugatan Pedagang Pasar Sarinah-Rimbo Bujang Menang di PTUN Jambi
Kunker ke Bangkalis, Kapolda Riau Irjen Iqbal Ekspose Pengungkapan 40 Kg Sabu-Sabu
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index HUKRIM
Ini Agenda Gubernur Abdul Wahid ke Inggris yang Disebut KPK Pakai Uang 'Jatah Preman
Kamis, 06 November 2025 - 19:50:56 Wib HUKRIM
KPK Bawa Kardus Berisi Dokumen Usai Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau
Kamis, 06 November 2025 - 19:42:56 Wib HUKRIM
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Kronologis Penangkapan Gubri Abdul Wahid CS
Rabu, 05 November 2025 - 19:34:11 Wib HUKRIM
KPK Tahan Abdul Wahid dan Dua Bawahannya di Rutan Berbeda
Rabu, 05 November 2025 - 19:31:14 Wib HUKRIM

