Bupati Meranti Arahkan Kerjasama Tim Untuk Meningkatkan PAD

Bupati Meranti Arahkan Kerjasama Tim Untuk Meningkatkan PAD
H. Muhammad Adil saat bersama Pegawai Dinas Pajak berserta Honerer, dalam tim kita harus kerjasamanya dalam meningkatkan PAD

KEPULAUAN MERANTI, RIAUREVIEW.COM  --Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil SH lakukan pengarahan pada Dinas Pajak agar meningkatkan kualitas kinerjanya dalam meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah) untuk membangun Kabupaten Kepulauan Meranti yang maju, cerdas dan bermartabat, (4/10/2021).

H. Muhammad Adil SH didampingi H. Sutardi selaku sekretaris Pajak, datangi Kantor Dinas Pajak Kabupaten Kepulauan Meranti sekitar pukul 08.45 WIB dalam rangka kunjungan dan pengarahan bagi PNS dan honorer dalam meningkatkan pendapatan PAD.

Dikesibukan Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil SH menyampaikan bahwa "saya mengharapkan kerja sama tim yang bagus dalam membangun Kabupaten Kepulauan Meranti, kita punya misi yang besar tentang Kepulauan Meranti cerdas untuk anak-anak, perlu diketahui bahwa jika pajak tidak lancar maka akan mempengaruhi jenjang pendidikan kedepannya' tutur Bupati.

"Kalau Dinas Pajak tidak bekerja maksimal maka akan mempengaruhi pendidikan kedepannya di Kabupaten Kepulauan Meranti, dan saya tegaskan wajib kompak hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan PAD, jadi kalau tidak mau bekerja alias main-main akan saya pindahkan ini bentuk dari pada konsep kuesekuensi", tegas Bupati.

"Tidak ada namanya dendam politik atau apalah yang menjadi isu, saya melihat kerjanya bukan gayanya kan sudah aturan yang mengatur bahwa Pegawai siap diletakkan dimana saja jadi jangan buat rusuh kalau sudah dilantik, saya tidak mau pendapatan yang biasa namun pendapatan yang luar biasa, jadi saya minta kerjanya yang maksimal". Tegas Bupati lagii.

Jadi, kalau betah di sini bekerjalah dengan baik atau kalau punya inovasi-inovasi baru silahkan sampaikan pada kadisnya baik pegawai maupun anak honorer sekali lagi saya minta kerja sama tim yang solidaritas demi kemajuan Kabupaten Kepulauan Meranti", Harap H. Muhammad Adil SH.(Sp)

Berita Lainnya

Index