Property Festival 2021 DPD REI, Dibuka Langsung Gubri Riau

Property Festival 2021 DPD REI, Dibuka Langsung  Gubri Riau
Gubri Riau saat memberikan kata sambutan.

PEKANBARU, RIAUREVIEW.COM --Untuk pertama kalinya dalam sejarah Real Estate Indonesia mengadakan Property Festival dengan Tema "Riau Bangkit dan Tumbuh",  acara tersebut diselenggarakan oleh DPD REI RIAU , berlokasi di Mall SKA pada tanggal 15-19 Desember 2021.

Pembukaan Property Festival 2021 dibuka oleh Gubri Syamsuar, acara tersebut dihadiri oleh Walikota Pekanbaru Firdaus, mewakili Kapolda Riau Karo SDM Polda Riau, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi, Kepala Bapenda Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Kepala Dinas PUPR Indra Pomi dan Pengurus DPP REI.

Gubernur Riau Drs Syamsuar dalam Kata sambutan sangat mengapresiasi   Property Festival 2021 yang ditaja oleh DPD REI, diharapkan melalui kegiatan ini bisa menggerakkan roda ekonomi masyarakat di tengah-tengah Pandemi.

"Event ini sangat luar biasa, saya berharap agar kegiatan ini membawa dampak positif dan pemerintah Riau mensupport, kami harapkan melalui kegiatan ini pangsa perumahan ataupun hunian terus meningkat pesat," kata Gubernur Riau.

Tersedia booth 44 stand, Total Exhibitor, yaitu 37 perusahaan 124 lokasi hunian, subsidi berjumlah 1660 unit, komersil berjumlah 376 unit, 10 perbankan (BRI, BNI, Mandiri, BTN, BTNS, BRK, Nagari, BJB, KB-Bukopin, BSI. Adapun stake holdernya, yaitu Bapenda Pekanbaru, BPN, KPP Pratama, PTSP Pelalawan, PLN, Semen Indonesia, G-NET (BLKP)..

"Adanya pembangunan rumah, ruko ataupun hunian yang ada di Riau terkhusus Pekanbaru secara terus menerus, maka harus menjaga keseimbangan lingkungan yang sehat, karena kesehatan masyarakat sangat diperuntukkan oleh kualitas lingkungan maka secara keseluruhan baik pemerintah ataupun masyakarat harus sama-sama bersinergi", ujar Firdaus selaku Wali Kota Pekanbaru.

Atas kerjasama maupun support dari Pemerintah dan REI maka dari itu terlaksana Property Festival ini. Hari Ganie selaku wakil ketua umum Koordinator Bidang Tata Ruang dan Pengembangan Kawasan DPP REI mengapresiasi kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik dari awal persiapan hingga festival tersebut terlaksana.

"Di pusat atau Jakarta saja sampai sekarang belum bisa melaksanakan pameran ataupun property festival begitu pula dengan beberapa daerah lainnya yang belum bisa dilaksanakan. Bedalah dengan di Riau terkhusus Pekanbaru bisa terealisasi kan, maka Kami keluarga besar REI mengucapkan ribuan terimakasih kepada pihak pemerintah Gubernur Riau, Walikota Pekanbaru, kepolisian dan pihak terkait lainnya yang mengsuporrt ataupun memberikan izin Property Festival 2021 ini", ujarnya.

Dalam kondisi pandemi atau covid 19, REI tetap berkomitmen menyediakan rumah untuk masyarakat Riau, meningkatkan perekonomian, melalui Properti Festival 2021 tersebut REI berharap meningkatkan penjualanan dan realisasi KPN.

"Insya Allah, selama kegiatan Property Festival berlangsung seluruh stand yang dimana siap melayani masyarakat," kata Ketua Pelaksana Property Festival 2021 Angga Rahyu Shaputra SE.MM. (Joh)

Berita Lainnya

Index