Inilah Bagian Tubuh yang Menunjukkan Tanda-Tanda Penuaan

Inilah Bagian Tubuh yang Menunjukkan Tanda-Tanda Penuaan

RIAUREVIEW.COM - Seseorang bisa saja mengalami penuaan dini. Ada bagian tubuh yang paling sering ditandai dengan adanya kerutan, lalu bisa menurunkan rasa percaya diri seseorang.

Saat menginjak usia 25 tahun, proses penuaan sudah mulai terjadi. Tapi belum ada tanda-tanda yang bisa dilihat secara kasat mata.

Dokter Kulit Kally Papantoniou, MD, FAAD dari California, Amerika Serikat mengatakan, semakin bertambah usia, seseorang mengalami perubahan hormonal. Ini memicu hilangnya elastisitas kulit dan perubahan yang menghasilkan kerutan.

Ada beberapa bagian tubuh yang sering mengalami kerutan saat terjadi penuaan. Dokter Papantoniou pun membeberkan ulasannya lebih lanjut berikut ini, dilansir Readersdigeast, Senin (16/4/2018).

Mata

"Kulit di sekitar mata kita lebih tipis dan membentuk kerutan dari kebiasaan berulang, seperti memejamkan mata, tersenyum, dan paparan sinar matahari berlebihan," kata Dokter Papantoniou.

Maka sebagai perlindungan dini, setiap keluar rumah pakai kacamata yang dapat menangkal sinar ultravieolet. Cara ini lebih aman dan tidak menyebabkan penuaan dini yang sangat merugikan.

Bibir

Coba perhatikan bibir Anda, garis-garis halus di sekitar bagian tubuh itu sering muncul saat usia menginjak 30 tahun. Selain karena penuaan, hal itu disebabkan karena kebiasaan minum dengan sedotan dan botol air. Kebiasaan ini sebaiknya dihindari, karena sedotan berbahan plastik yang mengandung sejumlah senyawa kimia berbahaya.

Dahi

Perempuan selalu mengeluhkan dahi berkerut saat menginjak usia 40 tahun ke atas. Maka untuk menghindari, pakailah produk kosmetik yang mengandung retinol, karena dapat meningkatkan kolagen untuk mengurangi keriput. Maka sejak muda, perempuan harus rajin merawat kulit wajahnya supaya tidak mengalami penuaan dini, sebelum waktunya menopause.

Leher

Bagian leher sering dilupakan untuk dirawat. Jika biasanya Anda mengoleskan tabir surya di bagian wajah, tapi lupa tidak mengoleskannya di bagian leher. Jadilah leher merupakan bagian yang paling sering mengalami kerutan. Maka untuk mencegahnya, jangan lupa merawat semua bagian kulit wajah hingga ke leher, supaya tidak mengalami tanda penuaan di bagian itu.

Lutut

Di usia 40 tahun perempuan yang kekurangan kalsium bisa mengalami pengeroposan tulang. Bersamaan dengan itu, kulit di bagian lutut juga mulai melorot. Namun, perempuan tidak pernah menyadarinya, padahal masalah ini dapat dicegah dengan mengonsumsi suplemen kolagen yang bermanfaat untuk kesehatan kulit secara menyeluruh.

Siku

Seperti lutut, siku Anda sebagian besar terdiri dari tulang, tanpa lemak dan otot untuk menggumpalkannya. Karena saat mulai memunculkan tanda penuaan, siku Anda sering berkerut.

"Sebagai pencegahan, gunakan pelembab dengan asam salisilat atau urea yang dapat meremajakan kulit siku kulit. Terapkan juga di bagian tubuh lainnya supaya tak cepat menunjukkan tanda kerutan," tambah Dokter Papantoniou.

Rambut

Tahukah Anda, tumbuhnya rambut putih alias uban jadi tanda-tanda penuaan yang sering dipahami setiap orang. Namun normalnya, uban muncul pada seseorang yang usianya 45 tahun ke atas. Tapi pada beberapa orang dewasa di bawah 40 tahunan juga kerap mendapat uban. Hal ini bisa dicegah dengan cara merawat kesehatan rambut dengan ramuan alami yang aman.

Sumber: lifestyle.okezone.com

Berita Lainnya

Index