Cara Memperbaiki Data Sertifikat Vaksin yang Salah, Jangan Panik Dulu!

Cara Memperbaiki Data Sertifikat Vaksin yang Salah, Jangan Panik Dulu!

RIAUREVIEW.COM --  Cara memperbaiki data sertifikat vaksin yang salah perlu diketahui jika kamu sudah menerima sertifikat vaksin tetapi ada data yang salah. Kesalahan data yang termuat dalam sertifikat vaksin memang sangat krusial dan harus segera diperbaiki.

Jika sudah diperbaiki, sertifikat vaksin dapat digunakan untuk berbagai keperluan. Kamu pun dapat lebih mudah beraktivitas di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) saat ini lho.
 
Sertifikat vaksin sebenarnya dimuat secara sistematis di platform PeduliLindungi. Namun sejumlah kendala kadang masih dijumpai.
 
Cara Memperbaiki Data Sertifikat Vaksin yang Salah
Data sertifikat vaksin yang salah dikeluhkan sebagian masyarakat pasca menerima suntikan dosis vaksin COVID-19. Namun tenang saja, kesalahan ini dapat diperbaiki dengan mudah kok.
 
Menurut keterangan di Instagram resmi Kementerian Kesehatan, data yang salah disebabkan kesalahan input data diri, seperti nama, tanggal lahir maupun nomor telepon saat di lokasi vaksinasi. Masyarakat bisa mengajukan perbaikan data dengan mengirimkan surat elektronik atau email ke [email protected].
 
Berikut isi format email yang harus tercantum dalam email:
Nama Lengkap
NIK KTP
Tempat Tanggal Lahir
Nomor handphone
Jelaskan Keluhan secara rinci
Kamu juga perlu melampirkan beberapa hal, yaitu:
 
Foto NIK/KTP dan selfie dengan KTP
Foto kartu vaksinasi COVID-19
 
Cara Cek dan Unduh Sertifikat Vaksin COVID-19
 
Cara memperbaiki data sertifikat vaksin yang salah kini sudah diketahui. Setelah mengirimkan email kamu bisa menunggu perbaikan data.
 
Kamu juga bisa mengecek sertifikat vaksin secara berkala dengan cara berikut ini:
 
Buka situs https://pedulilindungi.id/
Ketik nama lengkap dan nomor induk kependudukan (NIK)
Centang kolom captcha "I'm not a robot"
Klik "Periksa" dan status vaksin COVID-19 akan muncul.
 
Cara memperbaiki data sertifikat vaksin yang salah kini sudah diketahui. Kamu juga perlu tahu bagaimana menggunakannya di sejumlah lokasi. Cek selengkapnya di halaman selanjutnya.
 
Cara Menggunakan Sertifikat Vaksin untuk Masuk Mal-Gunakan Transportasi Umum
 
Jika data di dalam sertifikat sudah berhasil diperbaiki, kamu kini sudah bisa menggunakannya untuk masuk mal maupun menggunakan transportasi umum. Kamu bisa memindai scan QR Code dari aplikasi PeduliLindungi saat melakukan proses Check-In/Check-Out . Setelah dipindai, akan muncul sejumlah warna barcode, berikut penjelasannya:
 
Warna Hijau: jika setelah memindai QR code muncul warna hijau di dalam barcode aplikasi PeduliLindungi, maka masyarakat diperbolehkan untuk melakukan aktivitas di dalam ruang publik.
Warna Oranye: jika setelah memindai QR code muncul warna oranye di dalam barcode aplikasi PeduliLindungi, maka masyarakat boleh masuk, dengan syarat menyesuaikan kebijakan pengelola tempat yang dikunjungi.
 
Warna Merah: jika setelah memindai QR code muncul warna merah, maka menandakan bahwa seseorang tidak boleh memasuki suatu tempat dan sangat dianjurkan segera melakukan vaksinasi COVID-19.
 
Pertanyaan soal cara memperbaiki data sertifikat vaksin yang salah hingga penggunaan aplikasi PeduliLindungi sudah diketahui. Selamat mencoba.
 
 
Sumber: [detik.com]

Berita Lainnya

Index