Ibu Rumah Tangga Raup Rp 2,7 M dalam 5 Menit dari Jual Hijab

Ibu Rumah Tangga Raup Rp 2,7 M dalam 5 Menit dari Jual Hijab

JAKARTA, RIAUREVIEW.COM - Bisnis hijab jadi salah satu bisnis paling manis di Indonesia. Mulai dari desainer papan atas hingga toko-toko kecil berlomba-lomba merilis hijab, khususnya di bulan Ramadan.

Salah satu pebisnis hijab yang sukses adalah toko online Heaven Light. Brand besutan Jihan Malik itu sukses menjual hingga puluhan ribu hijab setiap bulannya.

"Awalnya saya iseng saja. Nggak niat bisa sampai sebesar ini. Di awal-awal buat juga followers masih sedikit banget. Cuma saya memulai di saat yang tepat," ungkap Jihan Malik kepada Wolipop dihubungi via telepon pada Kamis (24/05/2018).
 

Takjub! Ibu Rumah Tangga Raup Rp 2,7 M dalam 5 Menit dari Jual Hijab
Jihan Malik pemilik label hijab Heaven Light. Foto: Instagram Jihan Malik



Jihan membuat toko hijabnya di tahun 2013. Saat itu ia mengaku menghubungi selebgram masih sangat mudah. Mereka belum banyak dihubungi toko online yang lain, sehingga responsnya baik dan upload produk pun sangat cepat.

"Saat itu, promo-promo spam di komentar akun Instagram orang lain masih efektif. Cara seperti ini yang awal mulanya menaikkan penjualan saya. Kalau sekarang sudah banyak kan ya yang spam kaya gitu," ungkap wanita berusia 39 tahun ini.

Dengan mengandalkan cara tersebut, Jihan berhasil mendapatkan 10 ribu followers Instagram di awal tahun 2014. Tak berselang lama, Jihan pun mulai memberanikan diri membuat label 'Heaven Light' yang kini sudah memiliki 707 ribu followers di Instagram

"Dulu tuh masih jarang orang yang berani jual hijab dengan bahan bagus. Kalau beli yang punya desainer kan mahal. Nah, saya fokus mencari bahan yang nyaman dikenakan dan enak dipakai sehari-hari," tuturnya.

Benar saja, kualitas bahan dan jahitan Heaven Light mengundang peminat yang luar biasa. Di tahun 2018, ia pernah menjual hijab voile sebanyak 30 ribu helai dalam waktu lima menit saja.
 

Takjub! Ibu Rumah Tangga Raup Rp 2,7 M dalam 5 Menit dari Jual HijabHijab voile yang laku dalam hitungan menit. Foto: Instagram



"Saat launching hijab voile, ada 12 ribu chat yang masuk. Total admin itu ada lebih dari 20 orang. Hijab voile sebanyak 30 ribu helai habis dalam waktu kurang dari 5 menit saja," ungkap wanita keturunan Arab ini.

Hijab voile yang ia jual dibandrol dengan harga Rp 90 ribu. Jika ditotal, dalam lima menit saja Heaven Light mendapatkan sekitar Rp 2,7 M dari penjualan hijab voile-nya seperti dilansir detik.com.

Bahan hijab voile Heaven Light ini Jihan akui sama dengan kualitas desainer populer. Bedanya, desainer populer membandrol harga hijab seperti dengan harga di atas Rp 150 ribu.

Jihan Malik sangat bersyukur dengan rezeki yang diberikan Allah SWT kepadanya. Ia pun merasa kendala yang ia hadapi tidak begitu besar, karena ia memulai lebih dulu berjualan hijab di Instagram. Ia hanya menitikberatkan kualitas pada setiap produknya, agar pelanggan merasa puas.

Berita Lainnya

Index