Lacof Coffe Hadir di Taman Ekoriparian Unilak Berkonsep Lake, Green and Lanskap

Lacof Coffe  Hadir di Taman Ekoriparian Unilak Berkonsep Lake, Green and Lanskap

RIAUREVIEW.COM --Pekanbaru adalah ibu kota  Provinsi Riau. Di kota dengan julukan Bertuah itu, banyak tempat-tempat yang bisa di kunjungi, mulai dari lokawisata belanja hingga lokawisata kuliner.  Ditambah lagi, saat ini sejumlah warung kopi dan coffee shop bertumbuh sangat pesat. Kondisi ini semakin tumbuh seiring pasca pandemi COVID-19 berakhir, salah satu yang baru berdiri adalah coffe shop Lacof. 

Lacof Coffe yang berada di lingkungan kampus Universitas Lancang Kuning Pekanbaru hadir untuk memanjakan pencinta kopi di kawasan Rumbai khususnya dan Pekanbaru umumnya.

Lacof menawarkan suasana yang jauh berbeda dan istimewa daripada pada coffe shop di Pekanbaru, inilah satu-satunya coffe shop di Pekanbaru yang menawarkan suasana danau dan pemandangan indah di Kota Pekanbaru. Lacof baru saja berdiri dan diresmikan Sabtu 3 November 2023. 

Peresmiannya dilakukan oleh Rektor Unilak Prof Dr Junaidi SS Mhum dan dihadiri oleh Walikota Pekanbaru pada masanya Dr Firdaus ST MT. 

Lacof coffe yang baru berdiri ini desain interior dan stylenya mengikuti pekembangan zaman. Hal ini dapat dilihat pada penataan tata letak kursi, warna cat, dll, kelebihannya adalah suasana pemandangan danau ekoriparian PHR Unilak.

Konsepnya adalah modern, green, dan view, sangat cocok untuk mereka yang menjadi pecinta kopi untuk nongkrong bersama teman, rekan bisnis, disini ruang diskusi menjadi point penting, karena Lacof merupakan singkatan dari Lake Coffe dan Dialogs (danau, kopi dan dialog)

Rektor Unilak Prof Dr Junaidi dalam sambutannya saat pembukaan mengatakan, berdirinya Lacof ini tidak lepas dari bantuan Pertamina Hulu Rokan dan Kementerian Lingkungan Hidup yang telah membangun taman Ekoriparian dan gedung yang letaknya tepat berada di bukit yang menawarkan pemandangan indah.

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada PHR dan KLHK yang telah membantu, Lacof bisa menjadi inkubator pengembangan kewirausahaan bagi mahasiswa Unilak, ini bisa menjadi tempat belajar bisnis dan enterprenuership bagi mahasiswa, ucap Prof Junaidi.

"Dalam tradisi Melayu ada juga tentang kopi, dalam riset saya tentang kuliner salah satunya kopi, bahwa ngopi itu tidak hanya sekedar minum ngopi, namun ada silaturahmi, pertemuan bisnis, dan berdialog. Dan Bahkan saat ini orang orang dan anak muda bekerja di kedai kuopi, dan coffe shop. Saat ini pola-pola pekerjaan sudah berbeda, di Lacof ini semangat bisa menjadi kewirausahaan bagi mahasiswa ini lah yang kami kembangkan. "Sebut Prof Junaidi.

Lacof Coffe tempat yang bersih, hijau dan nyaman berkonsep modern memiliki banyak varian menu mulai dari makanan ringan, cemilan dan berbagai minuman. Untuk harganya dimulai dari Rp. 22.000 hingga Rp35.000. 

Lacof buka setiap hari, untuk Senin - Minggu, dari jam 9.30 WIB-18.00 sore, tak hanya bisa sekedar ngopi di Lacof juga bisa menjadi tempat berswafoto ada banyak spot indah yang kekinian. Untuk alamatnya sangat mudah, berada di lingkungan kampus Unilak masuk dari jalan Yos Sudarso Pekanbaru, hanya berjarak 150 meter dari gerbang masuk, langsung terlihat pemandangan indah dan gedung Lacof coffe di sisi kanan jalan.

Sejak diresmikan, Lacof mampu mendapatkan tempat di hati bagi pecinta kopi, setiap hari hampir ratusan pencinta kopi menikmati rasa rasa khas kopi disini, view yang indah disukai oleh mahasiswa, tua,muda, dosen, pengusaha, serta ruang berdialog menjadi pelengkap makna Lacof.

Beberapa jenis kopi yang bisa dinikmati Brown Sugar, Pandan Coffe, Cinnamo Coffe, Caramel, Mocha,Latte/capuccino, amrecano, manual brew, 

sementara untuk menu non coffe ada red velvet, chocolate, greenteaa, red tea. Untuk menu makan ringan ada pain au chcocolate, cream cheese, ganache danish dan twice baked almond.

Salah satu konsumen Lacof dan pencinta kopi adalah Syarifah Anna Irhamna, saat ditemui ia sedang menikmati coffe Cappucino dan Red velvet. " Lacof desainnya kekinian, anak muda cocok disini, cukup terjangkau di kantong, yang lebih disini pemandangan danuanya, jika ingin santai bisa duduk dipinggir danau sambil ngobrol dan canda tawa."

Pada peresmian Lacof turut hadiri Wakil Rektor I Unilak Dr Zamzami, Wakil Rektor II Hardi SE MM, Wakil Rektor III Dr Bagio Kadaryanto SH MH, CEO B Magazine Muhammad Hasbi SE, pengacara Riau Eva Nora SH MH, mitra Unilak PHR, Bank Riau, BRI, Jasa Raharja dll.

Berita Lainnya

Index