'Ramos Memang Punya Reputasi Kotor dan Kasar, tapi...'

'Ramos Memang Punya Reputasi Kotor dan Kasar, tapi...'

VALENCIA, RIAUREVIEW.COM -Performa oke Sergio Ramos membantu Spanyol menang tipis atas Norwegia 2-1. Striker Norwegia Joshua King tak ragu menyanjung tinggi bek Spanyol itu.

Kedua pemain saling berhadapan di laga Kualifikasi Piala Eropa 2020, Minggu (24/3/2019) dinihari WIB. Di pertandingan itu, King mendapat kawalan ketat dari Ramos.

King mencetak gol penyama dari titik putih setelah Rodrigo membuka keunggulan Spanyol di babak pertama. Namun, Ramos kemudian tampil sebagai pembeda untuk memastikan kemenangan La Furia Roja dengan gol penalti ala Panenka.

Bagi Ramos, itu adalah golke-16 dia di sepanjang musim ini di level klub dan internasional. Selain itu, bek tengah dan kapten Real Madrid tersebut masih menjaga rekor 100% dari 10 penalti yang telah diambilnya. 

Torehan ini kian menegaskan keunikan Ramos. Tidak bisa dipungkiri bahwa Ramos dikenal sebagai bek yang kasar mengingat telah mengoleksi 25 kartu merah yang semuanya di peroleh dengan Madrid. Tapi di sisi lain Ramos mampu mencetak lebih dari 100 gol di sepanjang kariernya.

"Kupikir aku bermain bagus melawan salah satu bek terbaik di dunia," King mengungkapkan kepada media Norwegia, VG, yang dilansir detiksport.

"Ramos memang punya reputasi kotor dan kasar, tapi aku tidak ingat kapan aku melawan seorang bek tengah yang sebaik dia. Aku memang belum melihat seluruh pertandingan dia tapi kupikir tekel-tekel dia itu bersih dan dia sepertinya adalah atlet yang sangat bagus," sambung pemain yang juga bermain di Bournemouth itu.

Berita Lainnya

Index