MU Mau PSG-kan Barcelona? 'Runtuhkan' Dulu Camp Nou

MU Mau PSG-kan Barcelona? 'Runtuhkan' Dulu Camp Nou
Manchester United kalah 0-1 dari Barcelona di leg pertama perempatfinal Liga Champions yang digelar di Old Trafford (Foto: Reuters)

JAKARTA, RIAUREVIEW.COM -Kalah di Old Trafford, Manchester United wajib menang di markas Barcelona jika ingin lolos ke semifinal Liga Champions. Namun Barcelona di kandang tak mudah ditaklukkan.

Duel MU vs Barcelona di leg pertama perempatfinal Liga Champions dimenangi oleh tim tamu. Dalam pertandingan di Old Trafford, Kamis (11/4/2019) dini hari WIB, Setan Merah kalah dengan skor 0-1.

Kemenangan Barcelona ditentukan oleh gol bunuh diri Luke Shaw. MU sendiri minim peluang dan tak ada tembakan mereka yang mengarah ke gawang.

Kekalahan tersebut membuat MU menghadapi tugas berat pada leg kedua. Paul Pogba dkk wajib menang dengan selisih dua gol di Camp Nou jika ingin membalikkan keadaan dan lolos ke semifinal.

Namun, mengalahkan Barcelona di kandangnya sendiri bukan perkara mudah. Blaugrana begitu perkasa saat memainkan pertandingan Liga Champions di Camp Nou.

Dilansir detiksport bahwa Barcelona tak terkalahkan dalam 30 pertandingan kandang terakhirnya di Liga Champions. Kekalahan terakhir didapat dari Bayern Munich pada 2013 atau enam tahun lalu!

Dalam 30 pertandingan tersebut, Barcelona mencatat 27 kemenangan. Hanya tiga kali mereka bermain imbang yakni melawan Atletico Madrid (2014), Juventus (2017), dan Tottenham Hotspur (2018).

Berita Lainnya

Index