Saran Mourinho pada Liverpool yang Berambisi Comeback Lawan Barca

Saran Mourinho pada Liverpool yang Berambisi Comeback Lawan Barca
Liverpool dapat saran dari Jose Mourinho. (Foto: Michael Regan/Getty Images)

LONDON, RIAUREVIEW.COM -Liverpool mengemban misi supersulit kala menjamu Barcelona. Jose Mourinho menilai Liverpool masih punya peluang asal memiliki mind set [pola pikir] positif.

The Reds menderita kekalahan 0-3 di Camp Nou pada semifnal leg I Liga Champions, tengah pekan ini. Dengan demikian, Liverpool mesti menang dengan selisih empat gol di leg kedua yang digelar di Anfield, Selasa (7/5/2019).

Liverpool didukung dengan rekor kandang mengesankan. Tim besutan Juergen Klopp itu terakhir kalah di depan publik sendiri saat menyerah 0-3 di tangan Real Madrid pada Oktober 2014. Sedangkan Liverpool tidak terkalahkan dalam 13 laga terakhirnya, dengan merebut sembilan kemenangan.

Sementara itu Barca kurang meyakinkan di kandang lawan setelah hanya tiga kali menang dalam 10 laga terakhir. Meski begitu, Lionel Messi tidak terkalahkan di seluruh laga tandangnya sejak fase grup di 2018/19, dengan delapan gol dan kemasukan empat gol saja. 

"Dia [Klopp] harus berpikir bahwa apapun mungkin di dalam sepakbola," Mourinho mengatakan kepada Russia Today, yang dilansir detiksport. 

"Dia harus berpikir apa yang saya pikirkan -- dia punya sebuah tim yang sangat bagus. Dia punya tim dan mereka akan bertarung sampai hal yang mungkin itu menjadi tidak mungkin," ucap pelatih yang pernah menangani Chelsea, Inter Milan, Real Madrid, dan Manchester United itu.

Melongok sejarah, keunggulan tiga gol yang dimiliki Barca tidak sepenuhnya aman. Pada musim 2017/18, Los Cules dibuat gigit jari oleh AS Roma dengan agregat 4-4, meski memenangi laga pertama 4-1.

Berita Lainnya

Index