Syahrial Abdi Minta Perbaiki Sistem Pelayanan

Syahrial Abdi Minta Perbaiki Sistem Pelayanan
PELAYANAN PUBLIK : Pj Bupati Bengkalis H Syahrial Abdi didampingi Kadishub Bengkalis Djoko Edi Imhar, meninjau pelayanan publik di Pelabuhan Ro-Ro Bengkalis, Senin (9/11/2020).(sukardi)

BENGKALIS, RIAUREVIEW.COM  —Sistem pelayanan yang baik di objek pelayanan publik, tentunya menjadi dambaan dan keinginan masyarakat. Peningkatan pelayanan ini menjadi salah satu kewajiban yang diinginkan pula oleh Pj Bupati Bengkalis Syahrial Abdi. Hal tersebut disampaikannya, saat meninjau pengoperasian Kapal Ro-Ro Pelabuhan Air Putih, Bengkalis, Senin (9/11/2020).

Secara tegas, Syahrial Abdi meminta Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkalis Djoko Edi Imhar, memperbaiki dan meningkatkan pelayanan di pelabuhan Ro-Ro Bengkalis.

“Saya minta seluruh staf yang ada di dermaga Ro-Ro, untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Ingat, kita adalah pelayanan bagi masyarakat, tunjukkan dedikasi dan berikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,”tegasnya.

Lebih lanjut mantan Pj Bupati Kampar ini menjelaskan, kabar baik harin ini adalah adanya penambahan armada Ro-Ro Bengkalis. Penambahan armada ini diharapkan, mampu memberikan kemudahan dan memeberi rasa nyaman masyarakat yang menggunakan jasa Ro-Ro.

“Kabar  baik hari ini, sesuai dengan perkataan kami kemaren pada Minggu ke-2 Bulan November 2020, kita akan menambah armada kapal Roll On Roll Off (Roro) Air Putih-Sei Selari, penambahan kapal ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dan meningkatkan perekonomian bagi masyarakat,”ujarnya.

Ia pun menjelaskan, penambahan armada Ro-Ro sudah terlaksana dan hari ini sudah mulai beroperasi, untuk melayani penumpang yang berpergian dari Bengkalis ke Pekanbaru, Dumai, Siak dan lainnya.

“Tanpa armada Ro-Ro ini, kita tak bisa kemana-mana. Maka dari itu, agar aksesnya cepat dan terlayani, maka dilakukan penambahan armada. Kami mendapat laporan dari Kadishub,  kisaran waktu dari Air Putih-Sei Selari 30-40 menit yakni empat beroperasi, tentu ini sangat kami apresiasi sekali karena selain mempermudahkan masyarakat juga akan memberikan kemudahan bagi UMKM,”tutupnya.(kr)

Berita Lainnya

Index